- Yani Kurniawan
Penerbit minta pemerintah selamatkan industri perbukuan
Originally published in Antara, 28 April 2020
Jakarta (ANTARA) - Ketua Komite Buku Nasional 2016-2019 Laura Bangun Prinsloo meminta pemerintah untuk turut serta menyelamatkan industri perbukuan yang merosot akibat pandemi COVID-19.
Kami telah mengirimkan surat usulan kepada Presiden Joko Widodo melalui Kantor Staff Kepresidenan pada 15 April 2020 dan jajaran kementerian terkait di bidang perbukuan untuk menyiapkan langkah-langkah yang diperlukan bagi penyelamatan industri perbukuan di Indonesia", ujar Laura yang juga Ketua Yayasan Tujuhbelasribu Pulau Imaji itu dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Selasa.

0 views0 comments